Reses Alfian Aswad, Infrastruktur hingga Pertanian Mendominasi Usulan Warga

Kilasborneo.com – Anggota DPRD Kutai Timur (Kutim), Alfian Aswad, telah melakukan reses di Daerah Pemilihan (Dapil) Kutim 4 dalam rangka mendengar dan menjaring aspirasi masyarakat.

Dapil Kutim 4 meliputi 5 kecamatan, antara lain Kecamatan Sangkulirang, Kaubun, Sandaran, Kaliorang dan Karangan.

Dalam reses itu, berbagai keluhan dan aspirasi disampaikan warga, mulai dari air bersih, infrastruktur pembangunan, aliran listrik, kurangnya bibit sawit, hingga terkait soal perikanan dan pertanian.

“Pada dasarnya permintaan masyarakat semuanya sama mulai infrastruktur pembangunan, aliran listrik, kurangnya bibit sawit, terkait soal perikanan dan pertanian,” ujar Alfian Aswad, Senin (03/06/2024).

Menurut legislator fraksi Demokrat itu, aspirasi masyarakat harus didengarkan, karena fungsi dari pada DPRD itu sendiri menjadi mata, telinga dan suara untuk menyampaikan berbagai keluhan warga kepada pemerintah.

“Yang jadi prioritas tentunya infrastruktur pembangunan, apa lagi aliran listrik itu juga harus di perhatikan karena ada beberapa warga yang sudah punya kilometer tapi belum teraliri listrik,” kata Alfian Aswad ke pada awak media saat di temui.

Tambahnya lagi, bahwa “kita hanya bisa mngusulkan saja, mudah-mudahan dinas terkait dapat secepatnya mengesekusi apa yang kami sudah suarakan,” tutupnya.(ADV)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published.